Printed
Perancangan Dan Pembuatan Perangkat Lunak Untuk Pemantauan Dan Pengaturan Suhu PC Berbasis Mikrokontroler ATMega 8535 Menggunakan Borland Delphi 7
Suhu yang terlampau tinggi dapat menjadi penyebab suatu sistem gagal bekerja. Lebih parah lagi, perangkat keras sistem bisa ikut rusak. Personal computer (PC) adalah seperti manusia. Bisa kepanasan dan berhenti bekerja apabila kepanasan, dan toleransi untuk berhenti bekerja pada PC sangatlah rendah.
Sistem pemantauan ini dibangun berbasis pada mikrokontroler ATMega8535 untuk melakukan pendeteksian suhu yang dihasilkan sensor LM-35DZ, proses pendinginan menggunakan termo-elektrik 12706, dan pengiriman data suhu hasil konversi menggunakan komunikasi serial melalui protokol RS-232. RS-232 digunakan untuk menjembatani komunikasi data mikrokontroler dengan PC. Pemrograman dilakukan dengan menggunakan bahasa C pada mikrokontroler dan bahasa pemrograman Pascal Delphi pada Borland Delphi 7.
Sistem ini menghasilkan aplikasi pengaturan dan pemantauan suhu dalam satuan 0C dan penyimpanan data-data suhu pada Database sebagai aktuasi proses pemantauan, dengan harapan suhu dapat terjaga pada keadaan idle yang rendah. Pada sistem ini terdapat grafik temperatur terhadap waktu, dengan pengaturan interval tiga detik. Sistem ini mampu menyimpan data-data suhu yang telah terdeteksi secara otomatis pada saat grafik di jalankan.
Kata kunci : Delphi, suhu, komunikasi serial, mikrokontroler ATMega8535.
Tidak tersedia versi lain