Printed
Perancangan Konstruksi Cetakan Injeksi Pipa PVC D-LT3 "X2" Dengan Rotary Slider PT.Wavin Duta Jaya
Perkembangan industri manufaktur saat ini sangat pesat. Banyak perusahaan manufaktur yang berusaha untuk meningkatkan kualitas produk mereka. Salah satu perusahaan manufaktur tersebut adalah PT.Wavin Duta Jaya yang merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang mould dengan costumer yang sangat banyak dan skala usaha besar.
Salah satu produk yang dibuat di PT.Wavin Duta Jaya adalah pipa PVC D-LT 3"x2".
Sebenarya cetakan plastik produk ini sudah ada di PT Wavin Duta Jaya namun umur dari cetakan yang ada hanya berkisar dua ratus ribu shot (± 200.000 produk) karena material yang digunakan adalah material pre harden (boWer K456). PT Wavin Duta Jaya mencoba agar cetakan yang dibuat oleh mahasiswa Polman sebagai bahan pembuatan' tugas akhir dapat digunakan sebagai referensi pertimbangan agar mold pengganti selanjutnya mampu bekerja dengan jangka waktu yang lebih panjang, sekitar satu juta shot (± 1.000.000 produk) serta kemudahan dan efektifitas dalam proses permesinannya. Berdasarkan pertimbangan dari perusahaan dan dari pengamatan penulis, kekurangan yang terdapat di cetakan yang lama adalah konstruksi Rotary Slider yang sulit menyebabkan semua gaya dan pergerakan yang terjadi di kedua blok curve slider dibebankan langsung ke poros dan roda gigi pemutar nya dan juga blok curve slider sering macet karena keadaan jalur pergerakan curve slider menggunakan alur permesinan yang kurang baik sehingga pergerakan nya kurang mulus.
Dari permasalahan di atas, metode pemecahan permasalahan yang dilakukan adalah dengan menganalisa setiap permasalahan yang terjadi, lalu setelah muncul hasil analisa maka langkah selanjutnya adalah dengan membuat hipotesa dan kesimpulan dari masalah yang terjadi, kemudian setelah membuat hipotesa dan kesimpulan, maka akan dilanjutkan ke proses selanjutnya, dalam hal ini ada dua proses yang bisa dipilih, yaitu perbaikan cetakan yang lama atau pembuatan cetakan yang baru.
Setelah dilakukan proses pemecahan masalah, seperti yang dijelaskan diatas maka hasil dari pemecahan permasalahan pada karya tulis ini adalah, pembuatan rancangan cetakan yang baru, langkah ini diambil berdasarkan analisa penulis dan beberapa masukan dan bimbingan penulis baik di lingkungan kampus maupun dari pihak PT.Wavin Duta Jaya selaku pihak yang akan membuat cetakan produk ini. Pembuatan rancangan cetakan untuk produk pipa PVC D-LT 3"x2" yang baru, dibuat berdasarkan tuntutan dari costumer dan dibuat berdasarkan aspek-aspek teknis dan ekonomis agar rancangan dari cetakan yang dibuat lebih optimal dan sesuai dengan yang diharapkan oleh PT. Wavin Duta Jaya dan costumer pastinya
Tidak tersedia versi lain