Printed
Perancangan Progressive Hybrid Tool Plat Pengunci Tutup Tool Box Di Polman - Bandung
POLMAN merupakan salah satu Lembaga Pendidikan di Indonesia yang bergerak di bidang manufaktur yang dapat menghasilkan SDM yang berkemampuan dalam bidang perindustrian dan bercita-cita menjadi ujung tombak di bidang manufaktur. Beberapa bidang produk yang pernah dibuat di POLMAN adalah molding, jig and fixture, general mechanic dan press tool. Salah satu produk press tool yang dibuat oleh POLMAN adalah plat pengunci tutup tool box yang merupakan komponen dari tool box.
Plat pengunci tutup tool box dibuat dengan material St.37. Pada proses pembuatan Plat pengunci tutup tool box sebelumnya dilakukan dengan cara manual, yaitu dengan menggunakan mesin perkakas tangan. Hasil yang didapat dari proses manual tersebut seringkali tidak memuaskan. Karena sering ditemukan hasil tekukan yang tidak lurns, dan dimensi produk yang tidak seragam. Oleh karena itu, penulis mencoba untuk menjadikan masalah tersebut menjadi topik karya tulis ini. Pada karya tulis ini penulis hanya membahas perancangan plat pengunci tutup tool box yang mampu dibuat dengan menggunakan satu tool untuk dipasang pada mesin press. Tuntutan yang diharapkan pada plat pengunci tutup tool box adalah ukuran produk tercapai, mesin yang tersedia adalah 16 ton, 32 ton dan 100 ton, mudah dibersihkan, murah dan mudah dalam perbaikan serta mudah dioperasikan.
Untuk memenuhi tuntutan tersebut dengan optimal, maka melalui proses perancangan tool ini penulis menentukan altematif yang terpilih untuk membuat produk plat pengunci tutup tool box yaitu dengan menggunakan progressive hybrid tool. Urutan prosesnya adalah side cutting - piercing notching - U bending - parting - radius bending. Diharapkan dengan konstruksi ini tuntutan-tuntutan yang ada dapat terpenuhi.
Tidak tersedia versi lain