Printed
Perancangan Mesin Deburring Kal Aksial Di PT. Unindo
Mesin debure kal aksial adalah mesin perkakas yang berfungsi untuk menghilangkan sisi- sisi tajam, akibat proses pemotongan awal yang dapat menyebabkan winding rusak atau robek. Selama ini proses deburring kal aksial menggunakan grinda tangan dengan proses manual dimana operator hanya menggunakan "feeling". Hasil dari pemotongan ini sangat tidak menentu dan proses pengerjaannya tidak praktis.
Metodologi yang digunakan dalam perancangan mesin deburring ini mengacu pada tahapan perancangan yang dirumuskan oleh VDI222.
Untuk Mengatasi permasalahan diatas penulis berencana membuat mesin deburring kal aksial. Prinsip kerja mesin deburring ini adalah produk terlebih dahulu dicekam dengan clamping, setelah itu cutter( alat potong) digerakan maju kemudian kal aksial dibalik untuk memproses sisi yang selanjutnya:
Dengan hasil rancangan mesin deburring kal aksial yang telah dirancang diharapkan mampu untuk memenuhi kebutuhan di PT. Unindo, antara lain: mengurai waktu proses dan mempermudah proses pengerjaan deburring kal aksial.
Tidak tersedia versi lain