Printed
Perancangan dan Pembuatan Box Control dengan Bahan FC 300
ABSTRAK
PERANCANGAN DAN PEMBUATAN BOX CONTROL
DENGAN BAHAN FC 300
Box Control merupakan sebuah komponen dari mesin tekstil yang berbentuk rumah mesin dengan dua buah lubang yang berfungsi sebagai tempat poros roda gigi yang bersinggungan satu sama lain. Box Control ini dibuat dengan bahan FC 300. Dilihat dari konstruksi, bentuk, dan bahan, metoda yang tepat untuk pembuatannya yaitu dengan metoda pengecoran logam.
Proses pembuatan Box Control meliputi perancangan coran, perancangan pola, pembuatan pola dan kotak inti dengan metode pola pejal, pembuatan cetakan dan inti, peramuan, peleburan, penuangan, pembersihan benda cor dan analisa kualitas benda coran. Kemudian dilakukan beberapa pengujian sesuai standar JIS G5501 diantaranya: pengujian komposisi, struktur mikro, kekerasan, pengujian dye penetrant, dan pengujian tarik.
Setelah proses pengecoran, dilihat dari visual tidak terdapat cacat yang dapat mengurangi dari fungsi benda. Namun dari hasil pengujian yang sesuai dengan standar JIS G5501 tidak memenuhi syarat. Dengan hasil pengujian kekerasan 213,9 HB, kekuatan tarik 245,1N/mm2dan memiliki struktur mikro pearlitic dengan komposisi 95% pearlite dan 5% ferrite.
Setelah dilakukan proses perhitungan biaya didapatkan harga pola dan kotak inti Box Control senilai Rp.2.050.000,- dan biaya pembuatan coran Box Control sebesar Rp.970.000,- dengan yield 75,26 %.
Tidak tersedia versi lain