Printed
Rancang Bangun Antarmuka Dengan Raspberry Pi Pada Mesin Grafir 2.5D
Mesin grafir 2.5D merupakan mesin grafir otomatis yang dikendalikan oleh Arduino dengan antarmuka touchscreen Raspberry Pi. Proses penggrafiran dapat dilakukan dengan cepat dan presisi menggunakan mesin grafir 2.5D ini. Masukan data pada mesin memanfaatkan antarmuka touchscreen Raspberry Pi yang kemudian masukan tersebut diteruskan ke Arduino Mega sebagai master. Setelah itu diteruskan ke penggerak motor stepper dan motor DC yang terhubung dengan ulir ballscrew pada mesin. Ulir ballscrew ini lah yang merubah putaran dari motor stepper dan motor DC menjadi gerakan linier dan circular pada sumbu X, sumbu Y, dan sumbu Z.
Pada mode manual, operator dapat melakukan jogging dengan menekan tombol-tombol pada touchscreen dan pada mode otomatis operator hanya perlu memasukkan kode mesin yang diinginkan untuk melakukan proses grafir ataupun menggerakan posisi.
Antarmuka yang dibuat memudahkan operator untuk mengoperasikan mesin baik pada mode otomatis maupun mode manua.
Kata Kunci : Arduino Mega 2560, Arduino Nano, touchscreen, Waveshare, interpolasi, motor stepper, grafir 2.5D, Raspberry Pi, jogging.
Tidak tersedia versi lain