Printed
Pembuatan Driver Motor Stepper 5 Fasa Dan Driver Motor Dc Untuk Mesin Grafir 2.5 D Berbasis Arduino
Mesin grafir 2.5 D merupakan mesin yang digunakan untuk membuat pola garis lurus pada dua level ketinggian dan proses grafir dengan spindle yang berputar konstan dengan metode kontrol PID. Pada mesin ini terdapat empat buah penggerak, yaitu dua buah motor stepper 5 fasa berfungsi untuk menggerakan mesin pada sumbu Z dan sumbu Y serta dua buah motor DC berfungsi untuk menggerakan mesin pada sumbu Z dan spindle.
Driver motor stepper 5 fasa dan driver motor DC untuk mesin grafir 2.5D berbasis Arduino adalah sebuah modul yang terdiri dari rangkaian penggerak motor stepper dan motor DC. Rangkaian driver motor stepper terdiri dari tiga bagian, bagian pertama adalah rangkaian switching yang terdiri dari sepuluh MOSFET IRF540 dan MOSFET 1RF9540. Bagian kedua adalah rangkaian isolator terdiri dari sepuluh optocoupler 4N35. Bagian ketiga adalah slave microcontroller, yang terdiri dari Arduino NANO. Rangkaian driver motor DC terdiri dari satu IC L298N sebagai H-Bridge, satu Arduino NANO sebagai slave microcontroller dan dioda 1N5822 sebagai free wheeling.
Adapun parameter pada penggerak motor stepper adalah perubahan input berupa frekuensi yang mempengaruhi perubahan arus output pada beban dan kecepatan putaran pada motor dengan hasil kecepatan maksimum sebesar 160rpm dan arus keluaran 0.5A dengan input frekuensi maksimum 2800Hz. Adapun parameter pada penggerak motor DC adalah tegangan keluaran yang mempengaruhi kecepatan putaran motor DC yang dipengaruhi oleh input sinyal PWM.
Kata Kunci : Arduino, MOSFET IRF9540, MOSFET IRF540, optocoupler 4N35, ICL298N
Tidak tersedia versi lain