Printed
Pembuatan KLEM Dan PENGARAH KLEM Pada Mesin Coiler Untuk Pipa Jenis Poly Ethylene Di PT.WAVIN DUTA JAYA
PT Wavin Duta Jaya adalah perusahaan yang bergerak dibidang pembuatan pipa dan fitting plastik merk Wavin dan Rucika. PT Wavin Duta Jaya memproduksi berbagai jenis pipa diantaranya pipa Poly Vinyle Choliride (PVC), pipa Poly Ethylene (PE), pipa Poly Propylene Random (PP-R) dan pipa Wavin AS. Pada proses pembuatan pipa Poly Ethylene, pipa dibuat melalui beberapa proses yaitu mesin ekstruder, vacum cooling unit, haul off, cutting chamfering machine, dan mesin coiler.
Mesin Coiler adalah mesin yang digunakan untuk menggulung pipaPoly Ethylene, dengan caramenjepitpipaPoly Ethylenemenggunakan alat tang jepit,dengan posisi rahang atas tang jepit bertumpu pada rangka mesin, sedangkan rahang bawah tang jepit bertumpu pada permukaan pipaPoly Ethylene. Kemudian mesin berputar menarik pipa lurus menjadi gulungan.Tetapidalam proses pengerjaannya, penjepitan menggunakan alat tang jepit tersebut kurang efektif, karena membutuhkan waktu yang lama saat penjepitan pipa Poly Ethylene. Selain itu,penjepitan mengakibatkan kerusakan mesin Coilerpada bagian rangka tempat bertumpunya alat tang jepit,dan permukaan pipaPoly Ethylene.
Untuk menanggulangi masalah diatas, maka dibuat alat bantu penjepit pipaPoly Ethylene. Alat tersebut berupa klem khusus yang dipasang pada mesin Coiler, dibuatuntuk memudahkan penjepitan pipa Poly Ethylene,dan mencegah kerusakanbagian rangkayang menjadi tumpuan alat tang jepit pada mesinCoiler.Dari hasil proses pengukuran waktu terhadap alat bantu klem khusus, diperoleh rata-rata waktu 5-8 detikdari alat tang jepit yang membutuhkan waktu 13 - 22 detik.Juga mempermudah pekerjaan operator saat menggulung pipa Poly Ethylene di mesin Coiler
Tidak tersedia versi lain