VCD
Pembuatan Pengunci Bak Penampung Kelapa Sawit (BIN) Pada Mobil Wintor X-Plorer Composter Di PT.VALESTO INDONESIA-CIKARANG PLANT
PT. Velasto Indonesia – Cikarang Plant didirikan pada awal tahun 2016 dan beralamat di Jl. Kayu Manis II, Blok F010 No.03 L, Delta Silicon 3, Lippo Cikarang, Cikarang, Bekasi, Indonesia 17550 yang bergerak di bidang alat angkut (WINTOR) yang diperuntukan di perkebunan, khususnya perkebunan kelapa sawit. Produk yang dibuat oleh PT. Velasto Indonesia – Cikarang Plant yaitu WINTOR X-PLORER, WINTOR X-HILL, dan WINTOR TRIANGLE CRAWLER. Produk WINTOR X-PLORER terbagi lagi menjadi Standard, Standard Plus, Composter, dan Composter Hidrolik.
WINTOR X-PLORER Composter adalah salah satu jenis produk yang memiliki Bin cukup besar. Bin yaitu bak untuk menampung kelapa sawit yang telah dipanen dan merupakan salah satu komponen pendukung dari WINTOR. Bin tersebut memilki sistem pengunci manual yang masih mengandalkan tenaga operator, sehingga banyak keluhan dari operator yang ada di kebun, untuk itu diperlukan inovasi dari sistem pengunci Bin tersebut.
Inovasi komponen yang dikembangkan bertujuan agar lebih efisien dalam penggunaan tenaga operator sehingga tidak perlu membuka pengunci bin secara manual. Sistem pengunci yang dijadikan inovasi baru yaitu :
1. Sistem Sliding;
2. Sistem Toggle.
Terpilih sistem pengunci jenis toggle yang disetujui oleh pihak perusahaan dan digunakan untuk diproduksi dan dibuat dari material yang masih bisa dimanfaatkan. Secara kualitatif, pengunci sistem toggle ini memiliki kemudahan dalam penggunaannya karena dibantu dengan sistem hidrolik sehingga memudahkan operator dalam membuka Bin di kebun sawit tanpa harus membuang banyak tenaga. Sistem pengunci toggle tersebut dibuat untuk diterapkan pada WINTOR X-PLORER Composter Hidrolik. Sehingga dalam proyek akhir ini akan dibahas mengenai tahapan proses pembuatan pengunci Bin, prinsip kerja dari sistem pengunci Bin, dan estimasi waktu.
Keyword : WINTOR, Bin, Sistem Pengunci, Pembuatan, Estimasi Waktu.
Tidak tersedia versi lain