VCD
Optimasi Waktu Proses Produksi Produk Pocket 12 Di Mesin CNC 5 AXIS DMG 50U
Seiring dengan berjalannya waktu dan teknologi, kini Polman Bandung telah memiliki mesin CNC 5 axis. Selain digunakan untuk pembelajaran mahasiswa, mesin ini juga digunakan untuk kebutuhan produksi dijurusan teknik manufaktur. Salah satu produk yang diproduksi secara periodik oleh divisi produksi jurusan teknik manufaktur adalah produk pocket 12 yang dipesan oleh PT. X. Namun dalam pelaksanaanya, divisi produksi jurusan teknik manufaktur melihat bahwa waktu yang diperlukan untuk memproduksi produk tersebut masih terlalu lama, yakni 1 jam 20 menit sehingga perlu dilakukan proses optomasi untuk menurunkan waktu produksi dan menaikan peoduktivitas. Setelah dilakukan studi literatur dari berbagai buku referensi dan jurnal innternasional, proses optimasi yang dipilih adalah optimasi tahapan proses, optimasi strategi pemotongan dan optimasi parameter pemotongan. Program hasil optimasi telah selesai, namun perlu dilakukan 3 kali percobaan pemesinan dan revisi program hingga spesifikasi produk dapat dicapai. Setelah produk memenuhi spesifikasi, program memperlihatkan optimasi tahapan proses dapat mengurangi tool cange time sebesar 80 detik dan total waktu yang dapat dikurangi oleh optimasi strategi pemotongan dan optimasi parameter pemotongan adalah 24 menit 4 detik atau 29.32% waktu produksi perproduk pada program sebelumnya. Setelah dilakukan perhitungan produktivitas tan pa adanya set up time, proses optimasi dapat memberika efek kenaikan produktivitas sebesar 41.4% setiap harinya.
Kata Kunci : Optimasi produk, CNC 5 Axix, produktivitas
Tidak tersedia versi lain