Printed
Pembuatan Mesin Pelurus Tiang Penerangan Jalan Umum Untuk Proses Finish Good Di PT Duta Hija Jaya
PT DUTA HITA JAYA adalah perusahaan yang didirikan pada tahun 2008 di Bekasi oleh Bapak Ir. Djadjadi. perusahaan ini bergerak dibidang kontruksi dan fabrikasi logam. pada umumnya produk yang dihasilkan berupa menara telekomunikasi, monopole, dan tiang penerangan jalan umum. pada proses produksinya PY DUTA HITA JAYA masih mengalami kendala pada target kualitas produksi untuk setiap bulannya. salah satunya adalah masalah pada proses welding yang menghasilkan produk bengkok. sehingga kualitas dari produksi tiang penerangan jalan tersebut menjadi kurang maksimal. untuk dapat memenuhi permintaan konsumen, dibutuhkan sebuah mesin atau alat yang dapat meluruskan tiang. maka dibuatlah mesin pelurus tiang yang berfokus kepada produk tiang penerangan jalan umum. prinsip kerja dari mesin pelurus tiang yaitu menggunakan tenaga hidrolik untuk meluruskan tiang yang bentuknya kurang sempurna. proses kerjanya yaitu tiang diletakan diatas roll, kemudian tiang ditekan oleh plat penekan hingga menyentuh dagu dudukan atas. tiang terus ditekan keatas menggunakan tenaga hidrolik, dimana arah penekannya berbanding terbalik dengan kebengkokan dari tiang tersebut. tahapan proses pembuatan mesin pelurus tiang meliputi persiapan bahan, proses pemesinan, dan praktikan. proses bangku, flame cutting, welding, shearing, dan bending. dan setelah pengerjaan komponen dilakukan proses quality control dan prakitan mesin pelurus. total estimasi biaya dalam pembuatan mesin pelurus tiang adalah 2.249,51 menit atau 37,49 jam dan untuk total estimasi biaya dalam pembuatan mesin pelurus iang adalah Rp 54.381.858. manfaat dari pembuatan mesin pelurus tiang yaitu dapat meminimalisir kualitas produk tiang yang kurang sempurna dan dapat memaksimalkan ruang pada saat proses packaging.
kata kunci: Mesin Press Hidraulik, proses pelurusan tiang, tiang penerangan jalan umum, perhitungan estimasi waktu pemesinan, perhitungan estimasi biaya pemesinan
Tidak tersedia versi lain