Printed
Pembuatan Jig Lot Marking Pada Mesin Grafir Otomatis Di PT Astra Otoparts Tbk. Divisi Nusamental
PT Astra Otoparts Divisi Nusamental merupakan industri menufaktur yang berada pada naungan PT Astra Otoparts, Tbk grup. PT Astra Otoparts Divi Nusamental ini bergerak pada bidang produksi komponen alumunium Die Cast Otomotif. pengendalian suatu produk perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas produk yang lebih baik hingga ketangan konsumen. oleh karena itu untuk membantu proses pengendalian produk, digunakan buat Lot Marking yang dipasang pada Dies untuk membuat indentitas produk saat produksi.
Pembuatan baut Lot Marking dilakukan oelh seksi Casting dengan menggunakan alat Stamping Khusus, akan tetapi hasil dari lot Marking ini kurang baik dari kualitas profil angka yang kurang jelas, dan menyebabkan profil angka pada produk kurang terlihat atau tidak terlihat. sehingga baut Lot Marking sering terjadi NG. perlunya Improvement pada pembuatan dengan menggunakan mesin grafir, akan tetapi belum adanya pencekaman dan penempat untuk baut Lot Marking. oleh karena itu dilakukan pembuatan Jig Lot Marking.
Pembuatan Jig Lot Marking ini dilakukan dengan tahapan mempelajari gambar kerja, perencanaan proses pembuatan, dan perakitan, yang kemudian dilakukan uji coba untuk memastikan kesesuaian pengujian. dari metode yang telah dilakukan tersebut maka didaptkan data berupa estimasi waktu proses pembuatan, estimasi biaya proses pembuatan serta analisa dampak penggunaan Jig Lot Marking sebelum dan sesudah adanya Jig Lot Marking ini.
Berdasarkan hasil trial dan analisis dampak penggunaan Jig Lot Marking didapatkan hasil pembuatan dengan Jig Lot Marking sangat baik, tampilan yang didapatkan pada profil angka tanggal dan bulan pada baut terlihat jelas dan berbentuk profil angka saat proses Casting serta kebutuhan baut Lot Marking terpenuhi tanpa terjadi pengurangan yaitu 210 pcs per hari.
Kata Kunci: Jig Lot Marking, Baut Lot Marking, Stamping, Grafir.
Tidak tersedia versi lain