Printed
Pembuatan Mesin Bor Semi otomatis Untuk Memproduksi Stiffener Upper Plate Chassis Truk Isuzu Di PT Hita Jaya Bekasi
PT Duta Hita Jaya adalah perusahaan yang bergerak dibidang fabrikasi logam. sebagai besar produk yang dikerjakannya adalah menara telekomunikasi, Monopole, dan lampu penerangan jalan. PT Duta Hita Jaya yang berlokasi di Tambun, mulai merambah ke bidang otomotif, dengan produknya berupa Stiffener Upper Plate merupakan plat dengan tebal 12 mm yang berfungsi sebagai penguat pada Chassis truk sekaligus sebagai penghubung antara Chassis dan box pada truk.
Pada proses produksi Stiffener Upper Plate masih terdapat hambatan dalam proses pengeboran. hambatan yang dihadapi adalah Stiffener Upper Plate memiliki dimensi 6090mm x 160mm x 12mm dan jumlah lubang mencapai 55 lubang per Piece, sehingga tidak memungkinkan jika pengeboran dilakukan menggunakan mesin Bor Universal yang sudah ada di PT Duta Hita Jaya, dan juga proses tersebut akan sulit dan memakan wktu lama jika operator menggunakan Hand Drill atau Magnetic Drill sebagai alat produksi. oleh sebab itu dibuatlah mesin Bor Semi Otomatis sebagai solusi untuk proses pengeboran Stiffener Upper Plate di PT Duta Hita Jaya.
Mesin Bor Semi Otomatis dibuat melalui berbagai tahapan proses pembuatan yaitu pembuatan gambar, pengadaan material, proses permesinan, proses fabrikasi, dan Trial. pada proses permesinan dan fabrikasi Overhead Crane lebih banyak melakukan proses CNC Flame Cutting, Shearing, Milling, turning, dan Drilling. untuk memastikan proses pembuatan mesin Bor Semi Otomatis berjalan dengan baik dilakukan pembuatan Operational Plan untuk memastikan proses yang dilakukan efektif serta efisien, dan Quality Control untuk memastikan komponen yang dibuat sesuai dengan rancangan di gambar kerja. setelah dilakukan Quality Control pada part kemudian dilakukan proses assembly. proses Assembly dilakukan dengan metode welding dan pengikatan baut. langkah terakhir yaitu Trial mesin Bor Semi otomatis untuk mngetahui apakah mesin berfungsi dengan baik.
Dengan adanya mesin ini proses pengeboran yang tadinya tidak dapat dilaksanakan pada Stiffener Upper Plate menjadi dapat dilaksanakan. waktu yang diperlukan untuk Setting Stiffener (pemasangan Jig dan Clamp C pada meja) adalah 3 menit, dan waktu yang diperlukan selama proses pengeboran adalah 17 menit (55 Lubang O 12). sehingga waktu total yang diperlukan untuk proses pengeboran 1 unit Stiffener Upper Plate adalah 20 menit.
Keywords: Mesin Bor Semi Otomatis, Stiffener Upper Plate, Pembuatan Mesin Bor Semi Otomatis
Tidak tersedia versi lain