Printed
Modifikasi Dies Press Machine
Mesin Dies Casting adalah pengecoran dengan menggunakan cetakan permanen atau cetakan tetap yang terbuat dari logam dan dapat digunakan untuk penggunaan yang berulang. mesin ini menggunakan proses Gravity Diecasting dimana dalam proses produksinya mengandalkan gaya berat cairan untuk mengisi rongga cetak (cavity). mesin Press Diecasting memiliki kendala dalam penggerakan liniernya sehingga tidak berjalan secara optimal. mesin ini dimodifikasi sebagai salah satu syarat Mahasiswa diploma III Politeknik Manufaktur Negri Bandung untuk menyelesaikan program diplomanya. tuntutan hasil pada proyek perancangan mesin Press Diecasting ini adalah analisis permasalahan, pembuktian permasalahan, perbandingan perhitungan dan konstruksi, dan dokumentasi perancangan mesin Press Diecasting. dalam perancangan yang dilakukan adalah indentifikasi tuntutan dan pekerjaan, pengindentifikasian fungsi-fungsi mesin berdasarkan tuntutan yang ada, pengkonsepan rancangan mesin, pengkonstruksian secara rinci berdasarkan konsep yang telah dibuat, dan melakukan dokumentasi teknik perancangan. hasil dari perancangan mesin Press Diecasting berupa gambar kerja rancangan dan laporan teknik rancangan. mesin memiliki 2 asumsi permasalahan yang berhubungan dengangaya dorong hidrolik dan gaya gesek permukaan yang bersentuhan dengan meja juga adanya momen Pitching yang mengakibatkan kendala dlam pergerakan linier. pada perhitungan kontrol geometri kritis, ditemukan konstruksi yang tidak mampu menahan beban yang terjadi. konstruksi tersebut adalah Shaft keputusannya konstruksi Shaft seharusnya dirubah diameternya hingga memenuhi kemampuan beban yang terjadi.
Tidak tersedia versi lain