VCD
Inplementasi Konversi Gambar CAD 3D STL Menjadi G-CODE Menggunakan Fusion 360 Pada Mesin CNC Engraving 3D Berbasis Mikrokontroler Arduino Dan LABVIEW
Mesin CNC router engraving 3D merupakan mesin yang dapat melakukan pengukiran secara otomatis. Pergerakan yang dapat dibentuk oleh mesin ini yaitu pergerakan linier. Mesin CNC router engraving grafir 3D ini memiliki empat buah aktuator berupa motor yang terdiri dari tiga unit motor stepper dan satu unit motor DC. Ketiga motor stepper digunakan untuk menggerakan sumbu x, y, dan z. Sedangkan motor DC digunakan untuk menggerakan spindel. Pengontrol yang digunakan pada mesin ini yaitu Arduino Mega sebagai pengontrol utama dan Arduino Nano sebagai pengontrol Spindle dengan dengan menggunakan antarmuka LabView.
Permasalahan yang ada pada mesin CNC Engraving adalah meisn tidak dapat menentukan jalur pemakanan benda secara automatis, oleh karena itu pembuatan jalur pemakanan benda dilakukan secara manual menggunakan Software Fusion 360 untuk mendapatkan berkas G-code yang akan digunakan untuk jalur pemakanan benda. Terdapat beberapa parameter yang harus diatur yaitu tipe pemakanan, jalur pemakanan, kecepatan potong, alat potong yang digunakan, dan orientasi alat. Software aplikasi Fusion 360 mengubah masukan gambar dengan format STL menjadi bentuk G-code dengan format (.nc).
Hasil yang didapatkan kemudian digunakan untuk menentukan jalur pemakanan benda untuk benda kerja, dari percobaan yang telah dilakukan dibuktikan bahwa mode pemakanan parallel lebih baik daripada pocket clearing. Yang dibuktikan dengan error yang lebih kecil yang berkisar antara 1% - 2% dengan kesalahan sebesar 0,04 mm – 1 mm, sedangkan pocket clearing meliki error sebesar 12% hanya dalam pengukuran kedalaman saja dengan kesalahan sebesar 0,48 mm. Dan juga dinilai dari data pengukuran waktu konversi pada pemakanan parallel lebih baik dari pocket clearing dengan rata-rata waktu 245 detik, sedangkan waktu konversi pocket clearing rata-rata selama 321,33 detik.
Kata kunci : Mesin CNC Engraving 3D, konversi G-code
Tidak tersedia versi lain