VCD
Analisis Kerusakan Baut Mesin Shake Out Di PT KOMATSU INDONESIA
Motor listrik merupakan komponen penting pada mesin Shake Out yang berfungsi sebagai sumber
penggerak. Motor listrik sendiri diikat enam baut yang dikencangkan ke cover mesin .Baut yang
berfungsi untuk mengikat motor dengan cover mesin mengalami patahan. Kegagalan tersebut
mengharuskan mesin dinonaktifkan untuk perbaikan. Hal ini menyebabkan kerugian bagi perusahaan.
Dalam penelitian ini dilakukan analisis untuk mencari penyebab serta mengetahui mekanisme
terjadinya kegagalan. Analisis secara fisik dilakukan melalui pengamatan makro serta mikro. Pengamatan
desain dilakukan dengan perhitungan kesesuaian tegangan yang bekerja dengan tegangan ijin dari
material baut. Analisis komposisi kimia dan pengujian kekerasan dilakukan baik pada material baut yang
mengalami kegagalan maupun material baut yang baru, sedangkan analisis fraktur hanya dilakukan pada
material yang mengalami kegagalan.
Berdasarkan hasil analisis dan data-data yang diperoleh, kegagalan yang terjadi disebabkan oleh
fatigue, hal ini didukung dengan adanya Beach marks pada penampang patahan. Kesalahan pemilihan
jenis baut dan nilai kekerasan yang tidak sesuai dengan standar merupakan penyebab utama dari
kegagalan ini.
Kata kunci: Kegagalan baut, Fatigue, Beach marks
Tidak tersedia versi lain