VCD
Pembuatan Penepat Pengelasan Untuk Komponen Mounting Bracket Di CV KARYA HIDUP SENTOSA
CV Karya Hidup Sentosa merupakan perusahaan asli Indonesia yang berada di Daerah Istimewa yogjakarta yang bergerak dibidang pembuatan kendaraan dan mesin alat pertanian. Di CV Karya Hidup Sentosa ini memiliki suatu produk salah satunya yaitu Quick Truck.
Pada saat Program Praktik Industri penulis di berikan tugas untuk membuat Plan Do Check Action (PDCA) yang diharuskan untuk mencari permasalahan yang ada untuk di selesaikan, penulis mengambil masalah dalam pembuatan Quick Truck,dalam pembuatan nya masih ada kendala yaitu dari pembuatan part RH/LH side roof, dalam RH/LH side roof ini Pembuatan komponen Mounting Bracket yang memiliki cycle time paling tinggi karena pengerjaannya masih menggunakan welding manual dan alat bantu yang masih sederhana, maka solusi mengatasinya dengan dibuatkan alat bantu berupa Penepat pengelasan untuk komponen mounting bracket. Penepat pengelasan adalah alat bantu untuk menempatkan benda kerja yang dibutuhkan sesuai dengan kriteria geometris dari benda kerja yang spesifik dari gambar kerja untuk proses pengelasan. Penepat pengelasan yang dibuat merupakan Penepat pengelasan untuk Komponen Mounting Bracket.
Penepat pengelasan ini dibuat dari 13 jenis part non standard dan 7 jenis part standard. Proses pengerjaan part non standard dilakukan proses pemesinan seperti milling, bubut, drilling. Terdapat proses pabrikasi juga yang digunakan grinding cutting, las GMAW. Setelah dilakukan proses pemesinan lalu di rakit agar mendapatkan fungsi yang sesuain dengan rencana.
Dibuatkannya Penepat pengelasan ini memiliki manfaat pertama dari segi kualitas pengelasan lebih stabil sehingga kemungkinan mounting bracket reject sangat kecil, kedua biaya operator menjadi lebih murah, ketiga proses pengelasan menjadi lebih mudah dilakukan operator dan yang terakhir untuk mengurangi cycle time dari pembuatan mounting bracket tersebut serta pengerjaan komponen mounting bracket dapat dilakukan oleh welding robot, Cycle time rata rata yang di dapat sebelum adanya Penepat pengelasan tersebut adalah 8.505 menit dan setelah adanya Penepat pengelasan rata rata cycle time nya menjadi 2.57 menit.
Tidak tersedia versi lain