VCD
Pembuatan Fixture Milling PF-0150 Untuk Proximity Sensor Bracket Di PT PUDAK SCIENTIFIC
PT Pudak Scientific merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Aerospace and Precision Part Machining. Semua proses pembuatan produk dilakukan dengan menggunakan mesin CNC, karena pada bidang ini tidak diperkenankan menggunakan mesin konvensional untuk kegiatan produksi. Pada setiap tahunnya, PT Pudak Scientific memproduksi berbagai jenis komponen baru, salah satunya adalah Proximity Sensor Bracket. Produk ini memiliki sejumlah lubang yang memerlukan kepresisian yang tinggi. Selain itu, peluang terjadinya human error pada saat proses pencekaman pun sangat tinggi, karena bentuknya yang tidak simetris, sehingga diperlukan alat bantu yang dapat mengantisipasi potensi terjadinya masalah tersebut. Oleh karena itu dibuatlah fixture milling PF-0153 agar proses produksi pada produk tersebut dapat berjalan dengan lancar. Prinsip kerja dari fixture ini cukup sederhana, yaitu produk dicekam oleh clamping pada base product yang sebelumnya sudah dipasangkan locator dan dowel pin untuk mengarahkan produk. Lalu fixture tersebut dicekam terhadap lower base mesin CNC menggunakan baut inbus M8. Dalam proses pembuatannya, fixture ini dibuat melalui beberapa tahapan proses yang diawali dengan proses perancangan konstruksi. Pada proses ini hal yang perlu diperhatikan adalah refrensi benda kerja terhadap fixture. Setelah itu dilanjutkan ke proses pemesinan seperti milling, gerinda datar dan bench work. Tujuan dibuatnya fixture ini adalah agar proses produksi terhadap produk Proximity Sensor Bracket dapat bejalan dengan lancer. Tujuan tersebut sudah tercapai, karena pada masa uji coba (trial) terhadap lima produk, semua produk telah lolos proses quality control dan tidak ada produk yang reject karena kesalahan dalam pencekaman
I
Tidak tersedia versi lain