Printed
Perencanaan Pembuatan Alat Bantu Pemindah Box Pada Proses Heat Treatment dengan Oven Listrik di Lab Pabrikasi POLMAN Bandung
Proses perlakuan panas (heat treatment) adalah suatu proses mengubah sifat logam dengan cara
mengubah struktur mikro melalui proses pemanasan dan pengaturan kecepatan pendinginan. Secara garis
besar proses heat treatment dilakukan melalui tiga tahap yaitu, persiapan benda kerja, proses pemanasan,
dan quenching. Proses tersebut harus dilakukan secara berurutan. Di Lab Pabrikasi media pemanas yang
digunakan menggunakan oven listrik. Dalam pelaksanaan proses heat treatment harus menggunakan alat
bantu pemindah box sebagai keamanan operator dan efektifitas waktu pengerjaan. Alat pemindah box
berfungsi sebagai alat untuk memasukan box kedalam oven listrik dan mengeluarkan box dari dalam oven
listrik.
Untuk membuat alat tersebut maka dibutuhkan perencanaan pembuatan. Perencaan pembuatan
meliputi kegiatan perhitungan gaya pada alat, design, perencanaan pembuatan melalui proses pemesinan
dan pabrikasi, perencanaan perakitan melalui proses welding dan perencanaan uji coba dengan beban atau
tanpa beban. Perencaan ini menghitung estimasi waktu pembuatan dan estimasi biaya pembuatan.
Alat ini memiliki spesifikasi beban maksimum box yang dapat diangkat 85 Kg dengan dimensi
rangka panjang 230 cm lebar 54 cm dan tinggi 130 cm. Dalam proses welding assy rangka diperlukan
operation plan yang baik supaya rangka yang dibuat stabil pada saat digunakana. Untuk memindahkan box
diperlukan gaya sebesar 1,5 N, sehingga dengan alat ini akan memudahkan operator dalam menjalankan
rangkaian proses heat treatment dengan aman dan dengan waktu yang efektif.
Kata kunci: heat treatmen, alat pemindah, welding, proses pemesinan, pabrikasi, perencanaan
Tidak tersedia versi lain