Printed
Rancang Bangun Mesin Filling Tinta Solvent Untuk Kapasitas 15 Dan 200 Kg Di Pt. Sima Technologies
Mesin filling tinta solvent adalah mesin yang digunakan untuk melakukan pengisian
tinta solvent dari tanki tinta utama ke dalam kaleng-kaleng tinta berkapasitas 15 kg
dan 200 kg. Tinta solvent sendiri merupakan tinta yang ditujukan untuk outdoor
product karena memiliki ketahanan terhadap terik matahari dan air hujan.
Mesin filling tinta solvent ini dibutuhkan oleh PT. Inkote Indonesia yang bergerak
dibidang industri cat dan tinta untuk membantu mengefisiensikan waktu selama
proses produksi tinta solvent berjalan, karena sebelumnya di PT. Inkote Indonesia
tersebut belum ada mesin khusus yang digunakan untuk melakukan proses
pengisian tinta solvent kedalam kaleng-kaleng tinta atau produk.
Dalam proses pembuatannya, Mesin filling tinta solvent ini melewati beberapa
proses, di antaranya adalah proses perancangan dengan metode Phal-Beitz, proses
perencanaan, proses permesinan, inspeksi, perakitan, dan uji coba. Mesin filling
tinta solvent ini terdiri dari komponen non standar dan komponen standar.
Pengerjaan komponen non standar dilakukan dengan proses pemesinan seperti
bubut, bor, gerinda potong, gerinda tangan, dan proses pengelasan untuk perakitan
pada beberapa komponen menggunakan las listrik.
Mesin filling tinta solvent ini dapat melakukan pengisian tinta yang lebih cepat,
proses pengisian tinta untuk kapasitas kaleng 15 Kg dapat dipercepat dari yang
awalnya membutuhkan waktu sekitar 60 detik, menjadi 15,14 detik atau menjadi ¼
kali dari waktu pengisian sebelum menggunakan mesin. Dengan demikian, mesin
filling tinta solvent ini diharapkan dapat mengefisiensikan waktu proses pengisian
tinta kedalam kaleng-kaleng tinta atau produk tersebut.
Kata kunci : Metode perancangan Pahl-Beitz, Solvent, Filling, Tinta.
Tidak tersedia versi lain