Printed
Rancang Bangun Sistem Monitoring Kesehatan Struktur Menggunakan Wireless Sensor Network
Penelitian ini membahas mengenai sistem monitoring untuk kesehatan jembatan
menggunakan WSN yang telah berhasil melakukan fungsi utamanya yaitu
membaca data sensor dari tiap node untuk di monitoring. Sistem dibuat dengan
memakai 5 node dengan 5 jenis sensor di mana jenis sensor tersebut ialah DHT11,
GY-521, Load Cell, ToF, dan US-100 dengan mikrokontrolernya menggunakan
Wemos D1 mini dan ESP 32. Sistem bekerja dengan topologi komunikasinya yang
berbentuk linear dengan protokol routing static. Sistem menggunakan metode
waterfall. Alarm aktif yang menandakan jika batas atas dan bawah melebihi dan
kurang dari batas dan alarm jika mengaktifkan saklar berhasil dilakukan. Di mana
saat pengujian error dari sensor DHT11 yaitu di bawah 2,3%. Lalu untuk error GY521 yaitu di bawah 7%. Selanjutnya pada sensor Load Cell terdapat error sebesar
0,58 %. Dan pengujian sensor terakhir ialah jarak pada ToF dan US-100 di mana
error keseluruhan di bawah 1 %. Untuk latensi pembacaan data pada tiap node di
website pada node DHT11, GY-521, Load Cell, ToF, dan US-100 di mana rata-rata
latensinya ialah 4,35%, 1,96%, 4,68%, 2,11%, dan 7,68%. Terakhir ialah latensi
data pembacaan alarm saklar yaitu node DHT11, GY-521, Load Cell, ToF, dan US100 rata-rata latensi pembacaannya ialah 8,4%, 17,645%, 9,847%, 11,06%, dan
16,244%. Di mana data latensi berbeda-beda disebabkan error pengiriman data dari
node dan ketidakstabilan jaringan internet untuk di website. Untuk input batas dan
pembacaan alarm tiap node, hasilnya ialah berhasil untuk seluruhnya dan untuk uji
data history juga sudah berhasil untuk tiap node.
Kata kunci: SMKS, WSN, Routing Static, Nrf24l01, Node-RED
Tidak tersedia versi lain