VCD
Rancang Alat Uji Predictive Maintenance Putaran Motor Menggunakan Power Analyzer Berbasis Labview
Perawatan pada mesin yang bekerja pada suatu sistem membutuhkan perhatian yang lebih serius untuk mempertahankan kelayakan mesin produksi. Salah satu cara yang diterapkan yaitu dengan sistem predictive maintenance dengan memantau gelombang frekuensi pada arus yang diberikan dan mengembangkan metode analisis perawatan motor. Metode FFT (Fast Fourir Transform) adalah salah satu metoda yang cukup membantu dan dapat dilakukan untuk membaca distorsi pada saat beban melebihi batas kondisi motor dan kondisi ketidakseimbangan pada shaft. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi motor pada rotor kit apakah dalam kondisi yang baik atau mengalami kerusakan. Pengujian ini menggunakan NI cDAQ sebagai akuisisi data untuk memantau arus yang dapat menggambarkan pemantauan kondisi arus pada motor, dan dibantu dengan perangkat lunak LabVIEW sebagai monitoring data dari cDAQ. Hasil dari percobaan akan mendeteksi distorsi harmonik yang disebabkan gangguan dari looseness dan unbalanced.
Kata kunci: Predictive Maintenance, FFT, Distorsi, Motor, LabVIEW
Tidak tersedia versi lain