Printed
Perancangan Welding Fixture Lift ARM L/R Hydraulic Dump Truck PT Hycal Putra Mandiri
Perkembangan zaman yang semakin modern dan perubahan teknologi yang semakin canggih, industri dituntut harus tetap berinovasi dan mempertahankan keunggulan secara kompetitif Salah satu industri yang harus mampu mengikuti perkembangan teknologi adalah industri pemindah material yaitu. PT Hycal Putra Mandiri Perusahaan ini merupakan perusahaan yang bergerak dibidang industri manufaktur untuk hydraulic cylinder. Perusahaan ini melayani dari mulai pembuatan, service dan job order. PT Hycal Putra Mandiri berdiri sejak tahun 2014, saat itu perusahaan ini merupakan perusahaan kecil yang hanya menerima 1-5 orderan per minggunya. Pada saat ini perusahaan mengalami peningkatan jumlah permintaan sebesar 50%. Maka dari itu diperlukan sebuah jenis welding fixture dengan tujuan untuk mempercepat waktu proses pengelasan Lift Arm LR sehingga permintaan konsumen dapat dipenuhi. Maka dibuatlah rancangan Welding Fixture Lift Arm L/R For Hydraulic Dump Ttruck.
Lift Arm L/R adalah salah satu komponen utama untuk alat pemindah material (truk/alat berat) yang terhubung dengan hydraulic sebagai penggerak Hydraulic Cylinder merupakan sebuah unit atau komponen penggerak atau aktuaktor pada sistem hidrolik alat berat yang memiliki peran sebagai pengubah tenaga fluida untuk diubah menjadi tenaga mekanik atau gerak
Metode perancangan yang digunakan merujuk paka SME (Society of Manufacturing Engineers) Penggunaan fixture ini dapat mengoptimalkan waktu dengan estimasi biaya fixture sebesar Rp 14.200.000, dengan penghematan total yaitu sebesar Rp 35. 309 340,- untuk jumlah produk 220, sehingga Break Event Point BEP yang dibutuhkan sebanyak 88 produk
Kata kunci: Lift Arm L/R, welding fixture.
Tidak tersedia versi lain