Printed
Perancangan Dan Pembuatan Pola Crankcase 5HP TF
Kompresor udara mengubah energi listrik menjadi energi kinetik dengan
mengompresi udara. Crankcase adalah komponen vital yang menampung poros engkol dan
piston, menerima berbagai gaya saat kompresor beroperasi. Crankcase 5HP TF dipilih
untuk proyek ini karena kebutuhan akan kekuatan material yang tinggi dan kemampuan
mempertahankan bentuk di bawah tekanan. Metode pembuatan Crankcase 5HP TF dimulai
dengan tahap perancangan, yang meliputi penentuan bahan pola, jenis pola, perancangan
pola, dan kotak inti, operation plam, serta estimasi kebutuhan bahan dan biaya operasional
produksi. Selanjutnya, dilakukan proses pembuatan yang terdiri dari pembuatan pola dan
kotak inti, kontrol kualitas, dan uji coba untuk memastikan tidak adanya masalah dalam
pembuatan cetakan dan inti. Proses pembuatan yang digunakan adalah pembuatan pola dan
kotak inti secara manual dengan bantuan alat pendukung dan mesin. Hasil proses
pembuatan pola dan kotak inti Crankcase 5HP TF berhasil diselesaikan dengan baik,
meskipun terdapat beberapa kendala. Kontrol kualitas menunjukkan bahwa pola dan kotak
inti memenuhi standar yang diharapkan. Proses yang terstruktur dan perencanaan yang
matang memastikan hasil yang efektif dan efisien.
Kata Kunci : Perancangan, Perencanaan, Pembuatan, Kontrol Kualitas, Pola, Kotak Inti.
Tidak tersedia versi lain