Printed
Pembuatan Sistem Preventive Maintenance Mesin MillDrill Westlake ZX7045 dan Mesin Bandsaw RF812N Di CV. Rejeki Abadi Machinery
Laporan proyek akhir ini membahas pembuatan sistem pemeliharaan preventif untuk
mesin Milldrill Westlake ZX7045 dan mesin bandsaw RF812N di CV. Rejeki Abadi
Machinery (RAM). Saat ini, CV. RAM belum menerapkan kebijakan pemeliharaan
formal, yang menyebabkan sering terjadinya penghentian mesin yang tidak terencana.
Untuk mengatasi masalah ini, akan dikembangkan sistem preventive maintanance yang
bertujuan untuk perencanaan bagaimana meningkatkan keandalan mesin, mengurangi
waktu henti, mengoptimalkan biaya operasional, dan meningkatkan efisiensi karyawan.
Pada penelitian ini, kami menemukan interval pemeliharaan melalui analisis data
kerusakan mesin dan wawancara dengan teknisi yang sering memperbaiki mesin di CV.
Rejeki Abadi Machinery. Dalam sistem preventive maintenance ini berupa dokumen
pemeliharaan (Jadwal Pemeliharaan, Formulir Laporan Kerja, Spesifikasi Kerja,
Formulir Pelumasan Mesin), kebutuhan peralatan penunjang PM, Perhitungan downtime
mesin, perhitungan tenaga kerja, perhitungan biaya tenaga kerja, pembuatan struktur
organisasi dan perhitungan Availability. Pada perhitungan availability , Mesin Westlake
memiliki Availability yang sangat baik yaitu 98% dan mesin Bandsaw memiliki
availability yang cukup buruk yaitu 87%. Namun ketika proyeksi preventive
maintenance diimplementasikan perkiraan availability mesin Westlake naik 1% menjadi
99% dan untuk mesin Bandsaw naik 12% menjadi 99%.
Kata kunci: Preventive Maintenance, ISMO, Downtime, Availibility, tenaga kerja, biaya
pemeliharaan.
Tidak tersedia versi lain