Printed
Pembuatan Mold Mini Trash Bin
Injection mold adalah suatu proses di bidang manufaktur dalam menghasilkan suatu produk secara massal dengan cara menyuntikkan cairan berbahan plastik kedalam rongga cetakan mold. Mold terdiri dari dua bagian utama, yaitu bagian cavity dan core. Jenis injection mold yang digunakan adalah jenis two plate mould 230 mm x 200 mm x 255 mm yang memiliki satu
bukaan dan menghasilkan dua buah produk yang saling berpasangan yang terdiri dari body dan tutup dalam satu kali siklus injeksi. Mold mini trash bin adalah cetakan untuk wadah tempat sampah kecil dan praktis untuk penggunaan didalam mobil. Proses pembuatan mold mini trash bin ini, dimulai dari merencanakan bagaimana seluruh komponen mold dapat dirancang dan dibuat hingga dapat dibentuk. Proses uji coba mold dilakukan pada mesin injeksi Demag Ergotect 200-840 Dragon yang berada di Laboratorium Teknik Manufaktur POLMAN Bandung dengan menggunakan material plastik PP (Polypropylene).
Kata Kunci: Mini Trash Bin, Two Plate Mold, Injection Plastic, Injection Molding
Tidak tersedia versi lain