Printed
Wong Jawa Timur Berpengaruh (Konteks Profesional dan Komunitas)
Seorang tokoh yang mampu menoreh prestasi adalah sejarah. Maka amatah patut jika tokoh berprestasi 'disejarahkan' sebagai pilar rujukan keteladanan. Buku Berjudul Wong Jawa Timur Berpengaruh (Konteks Profesional dan Komunitas) ini memuat sebagian dari tokoh di provinsi berpenduduk sekitar 35 juta jiwa yang mampu mengukir prestasi, baik dibidang politik, bisnis, birokrasi, pers, seni budaya, dan sebagainya.
Sebuah ronce perjalanan sejarah-prestasi tingkat regional, nasional, maupun internasional - dari dan di Jawa Timur, buku ini tersaji dari hasil pemuatan para tokoh (tahun 2001-2005) di Harian Umum REPUBLIKA, Khususnya edisi KALAM Jawa Timur.
Melalui penyeleksian pemuatan yang cukup proporsional dan objektif, para tokoh yang masuk dalam lembaran buku ini, selebihnya bisa dijadikan 'guru'untuk sarana menapak ke depan. Dari lingkup lokal, Provinsi Jawa Timur ternyata kaya sumber daya manusia yang sangat andal dan potensial.
Kekayaan prestasi dan potensi para local genius tersebut, merupakan poros dari keberhasilan kepemimpinan Gubernur Imam Utomo. Di tangan 'komandan Arek-arek Jawa Timur' inilah, kiprah serta langkah seluruh masyarakat terus membiak dan mengembang sejalan dengan tuntutan zaman.
Di kalangan insan pers, nama Dahlan Iskan telah mampu membedah langit industri media massa. Masfuk, bupati Lamongan merupakan pebisnis dan birokrat yang sukses dan berprestasi cemerlang. Juga sejumlah politisi muda yang prestasinya melejit seiring dengan munculnya era reformasi menuju Indonesia baru.
Dan, masih banyak tokoh yang bisa dipanuti keteladanannya.
selebihnya, denyut ekonomi daerah yang telah memompa semangat seluruh masyarakat Jawa Timur juga berhasil membuahkan prestasi gemilang di tingkat nasional maupun internasional.
Tidak tersedia versi lain