Printed
Meningkatkan Kualitas Penanganan Overhaul Engine Komatsu SA 12V 140 - 1 di PT. Pamapersada Nusantara
Suatu engine pada interval waktu tertentu harus mengalami suatu proses maintenance yang disebut overhaul. Engine hasil overhaul ini diharapkan dapat mempunyai kemampuan seperti engine baru tetapi pada kenyataannya bahwa sangat sulit untuk mencapai kondisi yang seperti diharapkan.
Kendala yang sering terlihat pada pelaksanaan di PT. Pamapersada Nusantara adalah salah satu adanya kekurangtelitian pelaksana dalam mengejakan overhaul terutama karena diabaikannya point-point kritis tersebut sangat menentukan kualitas engine overhaul.
Mengingat betapa pentingnya keberadaan engine pada suatu peralatan (alat-alat berat) maka disini penulis mencoba memberikan solusi bagaimana melaksanakan overhaul engine yang baik sehingga akan menghasilkan engine dengan kemampuan yang mendekati kemampuan engine ketika masih baru. Permasalahan dibatasi pada overhaul engine komatsu karena mengingat populasi alat-alat berat yang menggunakan engine komatsu paling banyak di perusahaan tersebut. Penulisan tugas akhir semester ini diharapkan dapat memberikan masukan yang konstruktif sehingga dapat diterapkan pada pelaksanaan overhaul engine komatsu di seluruh job site PT. Pamapersada Nusantara yang tersebar di seluruh Indonesia.
Tidak tersedia versi lain