Printed
Perancangan Mesin PAD Printing
Untuk meningkatkan kapasitas produksi yang lebih tinggi di departemen finishing maka diperlukan mesin yang mempunyai kemampuan lebih dari mesin yang sudah ada. Mesin tersebut adalah mesin pad printing. Mesin ini mencetak atau memindahkan bentuk atau tulisan dari masternya ke produk. (seperti halnya mengecap). Dengan memodifikasi mesin tersebut maka dapat dihasilkan suatu rancangan mesin baru yang dapat mengantisipasi salah satu masalah di departemen finishing tersebut. Kelebihan dari mesin hasil rancangan ini adalah mampu memproses dua produk yang sama sekaligus dengan warna yang berbeda atau dua produk yang berbeda.
Dalam perancangan mesin ini data-data yang dipergunakan diperoleh dari hasil Program Pelatihan Lapangan di PT.Indoplast Buana Raya sebagai sumber data primer dan metoda pendekatan rasional dengan pola pikir deduktif yaitu dengan mengungkapkan keterangan-keterangan berdasarkan teori atau pendapat yang telah ada.
Secara umum perancangan mesin pad printing ini diarahkan pada meningkatkan kapasitas produksi mesin yang ada untuk menunjang lancarnya kegiatan produksi di departemen finishing.
Tidak tersedia versi lain