Printed
Perencanaan Pembuatan Benda Cor Bracket Rear Suspension Rearward Dengan Bahan FCD 450
Komponen-komponen mesin di dalam industri automotif sebagian besar dibuat dengan proses pengecoran logam. Benda cor Bracket Rear Suspension Rearward adalah salah satu komponen tersebut yang dibuat dengan bahan FCD 450. Dalam karya tulis ini dibahas bagaimana membuat suatu perencanaan pembuatan benda cor tersebut yang berhubungan dengan desain proses dan biaya produksinya.
Dalam karya tulis ini, masalah-masalah tersebut dibahas dan dicari penyelesaiannya. Penyelesaian menghasilkan suatu keputusan untuk menggunakan metode pengecoran logam dengan pasir cetak (sand casting) dalam proses pembuatannya. Langkah-langkah yang dilakukan merupakan satu kesatuan yang berawal dari pembuatan pola & kotak inti, pembuatan cetakan, pembuatan inti, peleburan & penuangan, pengerjaan lanjut, dan diakhiri dengan pengujian benda cor. Langkah selanjutnya adalah menentukan besarnya biaya produksi per benda. Penyelesaian masalah disertai dengan perhitungan dan pengolahan data sebagai pendukung penyelesaian.
Dari pembahasan dan pengolahan data tersebut maka dapat diketahui komposisi bahan FCD 450 dengan peramuannya dan besarnya biaya produksi per produk Bracket Rear Suspension Rearward.
Tidak tersedia versi lain