Printed
Analisis Work Center Bubut Di Laboratorium Produksi Jurusan Teknik Manufaktur Polman Untuk Tujuan Perencanaan Dan Pengendalian Kapasitas Beban Produksi
Untuk menghadapi persaingan secara global dan internasional, maka PPC (Production Planning and Control) menjadi sangat penting artinya bagi sistem manufaktur. Waktu delivery yang lebih singkat, waktu delivery yang tepat waktu dan inventory yang rendah merupakan tujuan terpenting pada sistem manufaktur.
Kurang terkontrolnya order pada aliran produksi menyebabkan menumpuknya pekerjaan pada work center bubut. Selain itu pekerjaan-pekerjaan yang sedang dilakukan pada work center bubut belum bisa dilakukan pemantauan, hal ini mengakibatkan order terus mengalir dan pada akhirnya menumpuk.
Tugas akhir ini akan menganalisis apa saja yang harus dilakukan pada tahap perencanaan dan pengendalian terhadap aliran produksi pada work center bubut. Selain itu parameter-parameter yang mempengaruhinya akan dijelaskan secara detail sehingga dapat digunakan sebagai panduan untuk penerapan sistem.
Data-data order pada work center bubut yang telah didapatkan penulis selama kegiatan praktikum PPC pada Laboratorium Produksi Jurusan Teknik Manufaktur POLMAN akan digunakan sebagai data tambahan, selain dari data yang akan diambil selama proses penyelesaian tugas akhir ini.
Selanjutnya dari data-data tersebut akan dilakukan analisis untuk membuat suatu perencanaan dan pengendalian kapasitas beban produksi sehingga pekerjaan yang dilakukan pada work center bubut dapat berjalan dengan baik dan penumpukan pekerjaan dapat dihindari.
Tidak tersedia versi lain