Printed
Modifikasi Retainer Lock Press M/C Pada Bagian Punch dan Base Plate
PT. TRICITRA KARYA (HYUNDAI) berencana untuk mengeluarkan produk baru mereka yaitu mobil merk ATOZ, maka sehubungan dengan itu, diperlukan beberapa alat bantu baru dan khusus pada proses peng-assembling-an mesin pada engine shop, penyusun berusaha untuk memodifikasi suatu alat bantu berupa Retainer Lock Press M/C
Retainer Lock Press M/C adalah sebuah alat bantu (Jig & Fixture) yang digunakan untuk mempermudah operator di dalam pemasangan retainer lock yang fungsinya untuk mengunci pegas katup (valve spring) terhadap katup (valve) yang terdapat di dalam kepala silinder (cylinder head).
Alat bantu ini terdiri dari sebuah silinder aksi ganda (cylinder double acting) yang dihubungkan ke alat penge-press (body punch) yang akan menekan retainer lock ke batang katup (valve stem).
Selain mempermudah operator, alat bantu ini juga dapat mempercepat waktu proses, hal ini dapat pula meningkatkan produktivitas dengan jalan mempersingkat cycle time, khususnya cycle time di dalam penginstallan (pekerjaan) di engine shop.
Tidak tersedia versi lain