Printed
Analisa Biaya Produksi Aktual Untuk Jenis Order Rakitan (Bukan Komponen) Pada Jurusan Teknik Manufaktur Polman Bandung
Bagian Pemasaran (Marketing) POLMAN Bandung saat ini membutuhkan suatu acuan standardisasi biaya produksi (database) untuk jenis order rakitan berdasarkan pesanan yang pernah diterima dan dikerjakan di Bengkel Jurusan Teknik Manufaktur. Standardisasi biaya produksi ini dibutuhkan untuk mempermudah, mempercepat penentuan harga dan waktu pembuatan order rakitan yang ditawarkan ke pemesan berdasarkan kondisi aktual yang pernah dikerjakan oleh POLMAN Bandung.
Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, penulis mencoba melakukan analisis perhitungan biaya produksi aktual untuk jenis order rakitan secara akurat berdasarkan data pesanan tahun 2002 untuk Jurusan Teknik Manufaktur.
Perhitungan biaya produksi yang akan dilakukan mengasumsikan bahwa pengklasifikasian didasari atas : Biaya material komponen, biaya per proses jenis operasi. biaya overhead yang terdiri atas : resiko reject, biaya tenaga kerja tidak langsung, subsidi untuk pendidikan dan lain-lain.
Perhitungan biaya dilakukan sesuai dengan data-data aktual di lapangan. Hasil perhitungan biaya produksi aktual tersebut nantinya diharapkan dapat menjadi pembanding / koreksi hasil perhitungan biaya perencanaan, dan merupakan tools bagian marketing untuk mempercepat dan mempermudah mengestimasi harga dan waktu pembuatan order rakitan, serta merupakan tools bagi POLMAN Bandung untuk mengevaluasi pelaksanaan order produksi yang telah dilakukan.
Perhitungan biaya akhir (post calculation) dapat dilakukan pada Jurusan Teknik Manufaktur POLMAN Bandung melalui dokumen yang sudah ada, yaitu berdasarkan data logistik, kartu proses, dan cost center. Dimana dalam pelaksanaannya perlu dibuatkan form standard untuk perhitungan post calculation, software sebagai alat bantu, dan mekanisme entry data serta perlu ditentukan pelaksana yang berwenang untuk melakukannya.
Tidak tersedia versi lain