Printed
Perancangan Dan Pembuatan Kepala Pemutar Fleksibel Dengan Kendali Elektronik
Kepala pembagi (Dividing Head) adalah suatu alat untuk membantu proses permesinan dalam hal pembagian yang dilakukan dengan cara memutar benda kerja pada posisi yang sesuai dengan jumlah pembagian yang telah ditetapkan. Pada kepala pembagi konvensional, yaitu kepala pembagi yang perputaran benda kerjanya diatur secara manual melalui susunan beberapa roda gigi ataupun menggunakan plat indeks, memerlukan waktu yang relatif lama untuk melakukan perhitungan ketika hendak memulai suatu pekerjaan pembagian. Selain itu operator harus menentukan jenis plat indeks untuk jumlah pembagian yang berbeda. Banyak kendala yang dirasakan oleh operator dalam menggunakan kepala pembagi tersebut yang mengakibatkan semakin menurunnya nilai ergonomis dari operator tersebut. Maka untuk mengoptimalkannya diperlukan suatu sistem yang dapat mengatasi masalah tersebut.
Sistem yang akan dirancang adalah suatu kepala pemutar yang berfungsi untuk memutarkan benda kerja pada posisi yang sesuai dengan masukan berupa besar sudut tertentu. Perputaran sudut yang dapat dilakukan oleh kepala pemutar ini dapat bervariasi ataupun tetap untuk satu benda kerja. Sedangkan pada kepala pembagi, hal tersebut dilakukan dengan cara mengganti plat indeks supaya besar perputaran yang diinginkan dapat tercapai. Kepala pemutar ini juga dapat melakukan fungsi sebagai kepala pembagi.
Hasil akhir yang diinginkan dari kepala pemutar ini adalah operator cukup memasukkan data berupa angka dalam satuan derajat dengan ketelitian kurang lebih 1 menit, maka kepala pemutar akan secara otomatis memutar benda kerja sesuai dengan masukan yang telah dimasukkan.
Dengan dicapainya hasil akhir yang diinginkan, maka untuk melakukan perpindahan sudut pada benda kerja akan menjadi lebih optimal, karena operator tidak perlu lagi menyusun roda gigi atau memutar plat indeks.
Tidak tersedia versi lain