Printed
Panduan Langkah Pembongkaran, Langkah Perbaikan Dan Kalibrasi Pada Overhaul Mesin Frais Schaublin 53N
Dewasa ini perkembangan industri di Indonesia maju pesat, yang ditandai dengan berdirinya industri-industri baru yang bergerak di segala bidang. Sehingga diharapkan dapat menunjang pembangunan di Indonesia dan menjamin kesiapan Indonesia untuk memasuki pasar bebas pada tahun-tahun yang akan datang.
Bertolak dari perkembangan ini maka POLMAN sebagai Insritusi pendidikan yang menerapkan Production Based Education juga ikut terpacu untuk meningkatkan kualitasnya, baik dari sisi pendidikannya berupa lulusan mahasisiwanya maupun dari sisi produksi yaitu berupa kualitas produk. Produk yang dihasilkan haruslah berkualitas tinggi yang dapat mendatangkan profit bagi POLMAN. Profit dari produk yang dihasilkan akan bisa tercapai dengan menerapkan efisiensi dan efektivitas kerja Salah satu cara untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja adalah dengan menjamin kelayakan dan kemampuan suatu mesin dalam pengerjaan suatu produk atau berproduksi, ,dan salah satu cara untuk dapat menjamin bahwa mesin dapat berfungsi dengan baik adalah dengan melakukan kegiatan pemeliharaan secara teratur.
Permasalahan yang ada di POLMAN pada saat sekarang ini yaitu kurangnya perencanaan pada proses pemeliharaan mesin khususnya pada proses overhaul. Dimana kegiatan seperti pemeriksaan penyimpangan, bongkar-pasang, perbaikan komponen atau perhitungan biaya selama proses melihatkan kesan bahwa sepertinya overhaul tidak terencana dengan baik terutama dalam hal penjadwalan dan alokasi waktu terhadap SDM yang ada.
Beranjak dari permasalahan diatas maka penulis mencoba untuk mengangkat permasalahan ini sebagai tugas akhir yaitu perencanaan overhaul mesin frais Schaublin 53 N yang mengacu pada analisis dari beberapa buku referensi yang ada dengan fokus terhadap perencanaan overhaul yang cepat, tepat, efektif dan efisien. Meliputi pendistribusian tenaga kerja, alokasi waktu
Dengan adanya langkah-langkah perencanaan tersebut diharapkan permasalahan ¬permasalahan diatas dapat teratasi.
Tidak tersedia versi lain