Printed
Perancangan Dan Pembuatan Praktikum Alignment Di Akademi Teknik Soroako
Mahasiswa Akademi Teknik Soroako (ATS) program studi Perawatan Mesin diharapkan memiliki kemampuan dalam bidang perawatan mesin, salah satunya adalah keahlian dalam alignment. Untuk mencapai tujuan tersebut, mahasiswa mendapatkan waktu selama 32 jam melakukan praktikum alignment. tetapi pada media yang ada tidak cukup untuk memberikan kemampuan pada mahasiswa sesuai dengan yang diharapkan. Hal ini disebabkan belum lengkapnya media praktikum yang hanya terdiri dari motor, pompa dan kopling flens. Disamping itu PT. INCO menawarkan kerja sama ke pihak ATS dalam pelatihan karyawannya tentang praktik alignment.
Pengamatan dan analisa pada media yang ada, menghasilkan suatu kesimpulan bahwa untuk meningkatkan keahlian mahasiswa tentang alignment dan memenuhi permintaan PT. INCO dalam pelatihan karyawannya, maka perlu dibuat sebuah media praktikum alignment yang terdiri dari motor, pompa, kopling, sabuk dan puli, serta rantai dan roda gigi rantai dalam satu unit media praktikum.
Dengan dibuatnya media praktikum maka diharapkan agar mahasiswa dan karyawan dapat memanfaatkannya dengan optimal, sehingga dapat mengetahui teknik perbaikan penyimpangan yang terjadi pada kopling, sabuk dan puli serta rantai dan roda gigi rantai. Seiring dengan perkembangan teknologi, tidak menutup kemungkinan media yang kami buat ini dimodifikasi untuk pengembangan lebih lanjut.
Tidak tersedia versi lain