Printed
Pembuatan Alat Bantu Perancangan Dan Pembuatan Bejana Pada Wax Melter 150 L
Wax Melter 150 liter adalah unit bejana pemroses yang melakukan proses pengadukan bahan-bahan dasar atau disebut sebagai pengaduk awal dari sistem pembuatan produk kosmetik yang berkapasitas 150 liter.
Wax Melter merupakan komponen penting dalam proses pengolahan produkĀ¬-poduk yang telah dikemukakan diatas, karena wax meller dapat menyatukan fluida dengan tingkat kekentalan yang berbeda, seperti minyak nabati/hewani dengan air.
Pada Wax Melter bagian yang akan kami bahas adalah bagian bejana, yaitu bagian yang disebut Inner Shell beserta penutup dan bawah dari bejana. Pembuatan dari bejana melalui tahapan pemotongan dan pengerolan serta pengelasan dalam penyambungannya.
Bejana Wax Melter memiliki bentuk silinder dengan penutup bawah berbentuk kerucut terbalik, dan penutup atas rata dan bagian penutup yang dapat dibuka tutup dengan memanfaatkan engsel.
Dengan Wax Melter proses pencampuran produk dapat dilakukan dengan waktu yang relatif cepat, karena didukung oleh sistem pengadukan, serta sistem pemanasan bejana dengan menggunakan suatu mantel pemanas yang disebut Dimple Jacket.
Tidak tersedia versi lain