Printed
Perancangan Dan Perencanaan Pembuatan Alat Bantu Proses Pengerasan Permukaan Elemen Mesin Dimensi Silinder Dengan Sistem Pengapian
Alat ini merupakan alat bantu yang dibutuhkan untuk proses heat treatment di bengkel produksi Polman unit fabrikasi. Fungsi alat ini adalah untuk memudahkan dan mengefektifkan proses pengerasan permukaan elemen mesin dimensi silinder (contoh dari elemen mesin dimensi silinder adalah roda gigi lurus, heliks, macam-macam kopling, cam dan sebagainya) Metoda yang digunakan untuk proses ini adalah dengan cara pengapian (flame hardening).
Alat ini memerlukan suatu mekanisme yang akan memudahkan proses dan juga menghasilkan pemanasan yang merata. Untuk tuntutan ini, sistem pembakaran menggunakan empat buah burner yang dapat digerakkan secara bersamaan sehingga menyesuaikan posisi kerjanya terhadap diameter terluar elemen mesin yang akan dikeraskan yaitu elemen mesin dengan diameter 30 s.d. 300 mm. Selain itu juga masingĀ¬-masing burner harus dapat disesuaikan sehingga memenuhi dimensi ketebalan benda kerja, dengan maksimal ketebalan 100 mm. Dengan posisi alat berada diatas bak quenching yang merupakan rangkaian proses heat treatment, maka hasil dari pembakaran ini diharapkan dapat mencapai hasil yang maksimal.
Dengan adanya perancangan dan perencanaan pembuatan alat ini, maka proses pengerasan permukaan profil roda gigi maupun pengerasan total elemen mesin dapat dilakukan setelah adanya realisasi dari pembuatan alat ini. Pada akhirnya diharapkan kemampuan akan proses heat treatment di bengkel produksi Polman dapat meningkat.
Tidak tersedia versi lain