Printed
Aplikasi Sistem Komunikasi RS-485 Berbasis ATMega 8535 Pada Sistem Monitoring Plant Tekanan Udara
Di era 70-an dan 80-an telah tergabung bidang ilmu komputer dan komunikasi data yang secara besar-besaran menjadi teknologi, produk dan perusahaan-perusahaan yang sekarang mengkombinasikannya dengan komunikasi komputer. Dampak dari kecenderungan ini berpengaruh besar terhadap industri komputer dan komunikasi, mulai dari hal pembuatan komputer sampai ke integrasi sistem. Dampak lainnya adalah adanya pengembangan sistem terintegrasi yang dapat memproses dan mentransmisikan berbagai jenis data dan informasi.
Sistem akuisisi data merupakan salah satu implementasi integrasi sitem tersebut di dunia industri. Dimana untuk memonitoring semua perangkat dalam suatu pabrik dapat dilakukan hanya dengan menggunakan 1 buah pengontrol pusat.
Untuk mengintegrasikan sistem tersebut maka dibutuhkan suatu media komunikasi, dan salah satu dari media tersebut adalah sistem komunikasi RS-485. Dimana sistem ini dapat mengintegrasikan beberapa perangkat dalam satu jalur komunikasi. Dalam sistem ini dibutuhkan teknik komunikasi agar komunikasi antara perangkat yang terintegrasi dapat berjalan dengan baik. Teknik ini terdiri dari sistem pengalamatan dan pembuatan protokol.
Tidak tersedia versi lain