Printed
Pengembangan Sistem Informasi Ujian Berbasis Multiple Choice Dengan Aplikasi Berbasis Database
Pengolahan dan pemeriksaaan nilai ujian mahasiswa yang berasal dari lembar jawaban berupa multiple choice yang efektif dan cepat sangat bermanfaat dari segi keefisienan waktu bagi mahasiswa maupun dari pihak dosen sendiri sebagai pemeriksa nilai. Mahasiswa membutuhkan kejelasan status kelulusan dan berapa nilai yang mereka terima. Sedangkan pihak dosen membutuhkan banyak waktu pula untuk memeriksa jawaban mahasiswa yang menumpuk itu.
Untuk mengatasi masalah di atas dikembangkan sistem pengolahan nilai yang baru yang lebih cepat dan efektif. Sistem informasi pengolahan dan pemeriksaan nilai berbasis database ini bermanfaat untuk mengatasi hal tersebut. Data jawaban yang berupa pilihan ganda atau multiple choice diolah dalam program menggunakan software Visual Basic 6.0, yang kemudian disimpan dalam database menggunakan Microsoft Access. Pengolahan nilai itu meliputi perbandingan benar salah dengan nilai jawaban mahasiswa dengan kunci jawaban soal ujian itu. Selanjutnya kita hanya akan melihat berapa nilai yang telah kita dapatkan dari tampilan di Microsoft Excel.
Tidak tersedia versi lain