Printed
Perhitungan Dan Pendokumentasian Mean Time Between Failure Bengkel Pengecoran Logam Polman
Pemeliharaan yang dilakukan di Polman khususnya untuk mesin-mesin baik produksi maupun pendidikan yang dipakai oleh mahasiswa dikelola oleh bagian UPT P3. UPT P3 merespon kerusakan yang terjadi pada fasilitas atau pemeliharaan secara terjadwal sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. Setelah kegiatan perbaikan atau pemeliharaan dilaksanakan, staff UPT P3 membuat laporan kerja sebagai dokumentasi dan kegiatan yang telah dilaksanakan. Laporan kerja yang ada dapat digunakan sebagai acuan untuk perhitungan Mean Time Between Failure (MTBF) mesin baik laporan kerja untuk trouble repair atau laporan kerja Preventive maintenance. Karena kebutuhan akan adanya suatu acuan mesin tersebut mengalami kerusakan, maka dirasa perlu untuk membangun perangkat lunak perhitungan MTBF dan pendokumentasiannya. Sehingga dari perhitungan tersebut kita dapat mengetahui acuan rata-rata waktu mesin tersebut berfungsi sebelum mengalami kerusakan. Pada laporan teknik ini, melakukan perhitungan sampai dengan mendokumentasikan pada perangkat lunak yang dibuat guna menghitung Mean Time Between Failure (MTBF) untuk mesin sand plant, screw compressor dan crane di bengkel pengecoran logam Polman. Perangkat lunak yang dibuat mampu menghitung MTBF mesin sand plant, screw compressor dan crane di bengkel pengecoran logam Polman pada tahun 2004, 2005 dan 2006.
Tidak tersedia versi lain