Printed
Proses Pembuatan Bejana Pengolah Dengan Menggunakan Sistem Insulasi Berkapasitas 10000 Liter Untuk Penampungan Air Murni
Dalam mengolah obat tetes air mata, diperlukan suatu bejana yang bisa menstabilkan suhu serta menjaga agar cairan tersebut tetap steril dan terjaga. Oleh karena itu, PT. Tetrapak Stainless Equipment membuat bejana pengolah berdaya tampung 10.000 liter yang dilengkapi dengan sistem insulasi untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Sistem insulasi ini dialiri oleh fluida (uap air) yang berfungsi untuk menjaga agar suhu produk yang berada di dalamnya tetap terjaga. Bejana yang terbuat dari stainless steel yang sudah dicocokkan dengan bahan produk ini memiliki bentuk silinder dengan penutup bawah yang miring untuk aliran cairan tersebut keluar, bagian penutup yang dapat dibuka dengan memanfaatkan engsel, juga dengan cleaning device untuk membersihkan permukaan bejana tersebut supaya tetap bersih dan terjaga dari kontaminasi udara luar. Pembuatan bejana ini meliputi beberapa tahapan, yaitu perancangan, proses pembuatan dan pengujian alat tersebut.
Tidak tersedia versi lain