Printed
Perancangan Champering Cone Machine Untuk Diameter Cone 1500mm s.d 3000mm di PT.Tetrapak Stainless Equipment
PT Tetra Pak Stainless Equipment merupakan suatu perusahaan yang bergerak dibidang manufaktur yang menghasilkan produk berupa bejana, tangki atau alat untuk pengolahan bahan-bahan makanan, kosmetik maupun obat-obatan.
Salah satu tahapan proses produksi dalam pembuatan tangki adalah membuat champer/sudut pengelasan pada bagian cone. Dalam pembuatan champer sudut pengelasan tersebut di PT Tetra Pak sendiri masih dilakukan secara manual, hal seperti itu menjadi kendala dalam proses produksi.
Dengan berlatar belakang permasalahan yang ada, maka perlu dibuat suatu mesin yang dapat membantu proses produksi. Untuk itu penulis mencoba merancang sebuah mesin untuk proses pembuatan champer tersebut. Sehingga diharapkan dengan adanya rancangan dan dengan dibuatnya mesin ini, proses produksi di PT. Tetra Pak Stainless Equipment akan berjalan semakin lancar dan semakin cepat baik dari segi waktu, kuantiti, maupun kualitas. Mesin ini di rancang untuk cone dengan diameter 1500 mm s.d 3000 mm.
Tidak tersedia versi lain