Printed
Perancangan Auto Hanger Untuk Membantu Pemindahan Part Under Body Front Floor di PT.Toyota Motor Manufacturing Indonesia
Toyota merupakan produsen mobil yang terkenal di dunia, termasuk di Indonesia. Saat ini PT.TMMIN memproduksi mobil Innova dan Fortuner. Untuk dapat terus menarik minat konsumen, maka Toyota selalu menciptakan spesifikasi-spesifikasi model yang baru. Salah satu penambahan spesifikasi model tersebut yaitu pada panel Under Body Front Floor yang awalnya hanya ada 3 model menjadi 6 model.
Dengan bertambahnya spesifikasi model, maka bertambah pula pallet (tempat menaruh part) yang digunakan, semakin luas area yang diperlukan di line produksi untuk menaruh pallet-pallet tersebut, dan semakin jauh jarak yang harus ditempuh operator untuk mengambil part yang akan diproses. Sementara itu setiap proses pengerjaan unit kendaraan di Toyota terikat oleh Tack Time yang artinya adalah waktu yang ditentukan untuk menghasilkan 1 unit kendaraan. Jika tetap bertahan dengan kondisi seperti itu, maka dapat dipastikan akan terjadi Line Stop karena waktu untuk proses spot welding tersita untuk proses transfer part. Hal ini akan benar-benar terlihat saat operator harus mengambil part di pallet urutan ke-4 hingga urutan ke-6 dari 6 jajaran pallet part panel Under Body Front Floor.
Agar operator dapat bekerja tidak melewati batas waktu yang telah ditentukan, maka dibuatkan alat bantu yaitu Auto Hanger Transfer untuk proses transfer panel Under Body Front Floor. Yang harus dilakukan operator hanya menekan tombol kontrol sesuai dengan spesifikasi model yang akan diproses untuk memindahkan part tersebut yang jauh dari area jig proses spot welding. Sehingga pada saat proses transfer part dilakukan operator tetap dapat mengerjakan proses spot welding.
Auto Hanger untuk proses transfer panel Under Body Front Floor menggunakan Motor Hoist sebagai penggerak di I-beam, air hoist untuk menaikan dan menurunkan vacuum dan hanger, air cylinder untuk menggerakkan clamp hanger.
Tidak tersedia versi lain