Printed
Pembuatan Moulding Pembuka Tutup Botol Kemasan Kaca Logo Polman
Plastik merupakan salah satu bahan yang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat luas. Pemakaian plastik ini sudah tidak asing lagi bagi kebanyakan orang. Bila dilihat di sekeliling kita, mulai dari peralatan rumah tangga, peralatan elektronik, hingga peralatan teknik sekalipun. Bentuknya sangat beragam tergantung pada fungsi ataupun kebutuhan. Di era seperti ini, sebagai generasi penerus bangsa, seharusnya kita sudah memikirkan dengan apa yang akan terjadi di masa yang akan datang. Perdagangan bebas yang segera dimulai akan membuat bangsa ini semakin ketinggalan jika tidak ada partisipasi langsung padanya. Intinya, semua itu berhubungan dengan industri manufaktur.
Politeknik Manufaktur Negeri Bandung (POLMAN) adalah suatu institusi pendidikan yang bergerak dalam bidang manufaktur. Jurusan yang terdapat di Politeknik Manufaktur Negeri Bandung adalah Teknik Manufaktur, Teknik Perancangan, Teknik Pengecoran Logam dan Teknik Mekatronik yang mana masing-masing jurusan ini mengarah pada satu bidang teknologi yaitu manufaktur. POLMAN menganut kurikulum PBE (Production Based Education) yang pada intinya, para mahasiswa dilibatkan dalam proses produksi langsung maupun tidak langsung dengan tujuan terbiasa dalam situasi yang terjadi di dunia industri.
Salah satu program studi yang berada di POLMAN adalah program studi Teknik Pembuatan Perkakas Presisi (Tool Making) yang terdapat pada jurusan Mekanik. Dalam program studi tool making ini, mahasiswa mengikuti seluruh program yang ada di pendidikan. Salah satu program itu adalah program Assembly Moulding. Pada program ini timbul permasalahan khususnya pada perancangan dan pembuatan mould. Spesifikasi produk yang diinginkan ialah produk yang mempunyai fungsi tertentu dan sebagai sarana promosi Polman ke masyarakat. Untuk itu, dipilih suatu produk yaitu Pembuka Tutup Botol logo Polman.
Untuk dapat merealisasikan hal ini, diperlukan pengetahuan tentang mould itu sendiri dan tahapan proses pembuatan cetakan mould. Proses ini terdiri dari tahapan proses pemesinan bagian non-standar serta proses perakitan mould hingga proses pencetakan plastik.
Pembuka tutup botol logo Polman ini adalah proyek berkelanjutan dari semester 5 lalu pada program Assembly Press Tool. Pada program kali ini, pelat hasil press tool yang telah berhasil diuji coba untuk membuka tutup botol, akan dilapisi plastik untuk mendapatkan tampilan yang menarik dan kenyamanan penggunaan alat tersebut.
Dalam pembuatannya, cetakan plastik ini mengalami beberapa proses. Dimulai dari proses pemesinan umum seperti bubut, frais, gerinda dan lain-lain. Berlanjut ke proses khusus seperti CNC (Computer Numerical Control) hingga proses EDM (Electrical Discharge Machine). Hingga pada akhirnya dicetak pada mesin injeksi yang sesuai dengan persyaratan produk tersebut. Pembuatan bagian-bagian dari cetakan plastik ini menggunakan mesin-mesin yang terdapat di POLMAN. Proses pembuatan karya tulis ini dimaksudkan agar kita dapat menganalisa proses pembuatan apakah sesuai dengan apa yang diharapkan dan analisa berbagai faktor yang mempengaruhi proses tersebut.
Dengan berbekal landasan teori yang telah diberikan pada saat belajar di POLMAN, diharapkan hasil dari seluruh kegiatan ini mulai dari proses perancangan, pembuatan, uji coba hingga penulisan karya tulis dan presentasi dapat menjadi salah satu media pembelajaran bagi mahasiswa tool making pada khususnya dan mahasiswa POLMAN pada umumnya.
Tidak tersedia versi lain