Printed
Program Cerdas Untuk Menghasilkan Algoritma Pergerakan Robot KRCI 2008 Divisi Expert Swarm
Dunia robotik merupakan salah satu cabang ilmu yang mengalami perkembangan dengan pesat. Salah satu buktinya dapat dilihat dalam Kontes Robot Cerdas Indonesia. Robot harus bergerak secara autonomous dalam menjalankan misinya.
Dalam KRCI terjadi persaingan teknologi dan kecerdasan yang digunakan untuk menyelesaikan tugas yang diberikan. Selain itu, jenis halangan dari tahun demi tahun semakin bervariasi, sehingga dibutuhkan teknik dan strategi khusus agar robot dapat menyelesaikan tugasnya. Dalam KRCI 2008 divisi expert swarm terdapat variasi arena robot pada lapangan bawah, lapangan atas, posisi awal mula robot dan arah robot dimulai yang harus dapat dipecahkan serta diselesaikan oleh kedua robot.
Sistem pakar digunakan untuk menampung kemampuan seorang ahli untuk menyelesaikan permasalahan dalam KRCI 2008. Kemampuan seorang pakar ditampung ke dalam sebuah program. Program tersebut adalah program cerdas. Program Cerdas yang dibuat pada tugas akhir ini bertujuan untuk menghasilkan algoritma dan simulasi pergerakan robot sebagai acuan untuk pembuatan program dan konstruksi robot.
Tidak tersedia versi lain