Printed
Perubahan Rangkaian Listrik Mesin Flame Hardening Roda Gigi
Saat ini dalam dunia industri di Indonesia sudah menuntut adanya otomatisasi untuk mendukung lancarnya suatu produksi. Untuk itu, mesin-mesin yang sudah ada yang masih manual harus di upgrade menjadi mesin yang mampu kerja secara otomatis. Pengerjaan dengan menggunakan mesin-mesin yang bersifat manual akan memakan waktu yang lebih lama jika dibandingkan dengan mesin yang semi-otomatis ataupun otomatis. Salah satu dari teknologi yang diterapkan dalam dunia perindustrian dewasa ini yang memudahkan pada saat perbaikan dan perawatan adalah sistem kontrol dengan menggunakan PLC (Programmable Logic Controller), selain itu mudah dalam pemrogramannya, menganalisa kesalahan yang terjadi bisa dilakukan dengan mudah.
Saat ini, di Polman terdapat sebuah mesin yang berfungsi untuk mengeraskan permukaan roda gigi, yaitu mesin flame hardening roda gigi. Mesin ini sebelumnya telah dibuat dengan sistem yang masih bersifat manual dan direkonstruksi menjadi semi-otomatis. Terlihat pada bagian kontrol mesin sudah menggunakan kontrol terpusat yaitu mikro controller. Tetapi Kondisi mesin saat ini masih belum dapat dioperasikan dalam segi kontrolnya. Oleh karena itu, untuk dapat membuat mesin flame hardening ini bekerja sesuai dengan yang diinginkan dan mudah dalam melakukan perawatan (maintenance ability), maka akan dilakukan penggantian kontrol mesin dengan menggunakan PLC.
Dalam pengerjaannya, mesin ini dibagi menjadi dua bagian, yaitu bagian pemrograman PLC dan instalasi kabel (wiring). Dalam karya tulis ini yang dibahas ialah bagian instalasi kabel. Pembahasannya meliputi rangkaian listrik, proses instalasi pengkabelan PLC dan penggunaan box panel untuk penempatan komponen-komponen listrik.
Hasil akhir yang ingin dicapai adalah mesin ini dapat bekerja secara semi-otomatis sehingga kinerja mesin lebih meningkat dibandingkan dengan mesin sebelumnya. Juga memudahkan pihak maintenance ketika melakukan perawatan dan mudah melakukan pelacakan ketika terjadi kesalahan (trouble shooting). Peningkatan kinerja mesin ini bertujuan agar proses pengerasan roda gigi dapat berlangsung dengan baik.
Tidak tersedia versi lain