Printed
Pembuatan Buku Panduan Pemeliharaan Berdasarkan Klasifikasi ISMO Mesin Bor Bangku/Coulomb "Gillardon Type GB 16"
Buku manual (manual book) mesin digunakan sebagai petunjuk pengoperasian dalam kegiatan produksi dan pemeliharaan suatu mesin. Manual book yang digunakan di Polman masih menggunakan manual book yang dibuat pabrik, rata-rata menggunakan bahasa asing seperti bahasa Belanda, German, Jepang, Italia dan Mandarin. Kesulitan muncul bagi pelaksana dalam melakukan pemeliharaan pencegahan mesin. Selain itu manual book mesin masih bersifat umum, belum secara detail menjabarkan aktifitas ISMO yang harus dikerjakan untuk kegiatan pemeliharaan pencegahan. Solusi dari permasalahan diatas maka dibuat buku panduan pemeliharaan pencegahan mesin bor bangku/coulomb "Gillard on Type GB 16". Dalam pembuatan buku ini dilakukan dengan beberapa kegiatan yaitu studi literatur, observasi, mengumpulkan data dari referensi penunjang dan diskusi dengan dosen pembimbing. Buku panduan ini berisi kegiatan pemeliharaan pencegahan berdasarkan klasifikasi ISMO secara detail, dilengkapi dengan gambar/dokumentasi kegiatan, langkah pembongkaran, langkah pemasangan, penentuan tenaga kerja dan waktu kerja. Setelah pengujian, hasil dari pembuatan buku panduan ini adalah kemudahan kegiatan pemeliharaan pencegahan dan lebih singkat hingga 50% dibandingkan dengan menggunakan manual book mesin, serta menggunakan bahasa Indonesia yang lebih mudah dipahami oleh pelaksana. Disimpulkan bahwa buku ini dapat digunakan sebagai panduan melakukan kegiatan pemeliharaan pencegahan untuk mesin bor bangku/coulomb "Gillard on Type GB 16".
Tidak tersedia versi lain