Printed
Perancangan dan Pembuatan Checking Fixture Untuk Pengecekan Kerataan Body Blade Saw Di PT.Yamaha Motor Parts Manufacturing Indonesia
PT. Yamah Motor Parts Manufacturing Indonesia (YPMI) adalah perusahaan yang memproduksi komponen-komponen motor produksi Yamaha Cooporation baik untuk lokal ataupun untuk produksi luar. Salah satu produk yang diproduksi yaitu Cylinder Head.
Quality dan Quantitiy sangat diperhatikan dalam proses produksi tersebut. Untuk itu YPMI dituntut melakukan suatu perbaikan berkelanjutan (continue improvement) dengan cara ECRS (Eliminasi, Combinasi, Rearange, dan Simplify) sehingga dapat meningkatkan aspek quality, cost, dan delivery. Hal ini berguna untuk memenuhi kepusan pelanggan yang memakai produksi ataujasa dari YPM!. Untuk mencapai tujuan terse but maka setiap bidang yang terlibat hams mendukung. Salah satunya adalah bidang maintenance tools. Blade Saw merupakan alat untuk proses pemotongan bagian riser (daging yg ti'dak diperlukan) atau riser cutting dari produk Cylinder Head. Pada saat pemotongan diperlukan pemotong dalam hal ini Blade Saw yang mempunyai body yang rata sehingga bagian riser yang dipotong dapat dihilangkan tanpa merusak bagian yang dibutuhkan pada proses machinning selanjutnya.
Checking Fixture untuk pengecekan kerataan Body Blade Saw adalah alat untuk membantu proses maintenance tools dalam hal ini blade saw, sehingga blade saw dalam segala kondisi (blade saw baru, after repair, NG or reject) dapat terdeteksi kerataannya. Dengan demikian pembuatan checkingfixture untuk pengecekan kerataan body blade saw dapat mereduce kemungkinan proses non value akibat salah men judgement kondisi blade saw. Hal tersebut juga memungkinkan proses repair body blade saw secara manual dilakukan oleh shop maintenance. Dengan demikian pembuatan Checking Fixture ini dapat mengurangi biaya non value process clan repair blade saw yang untuk sementara dilakukan oleh vendor. Oleh karena itu penulis mengangkat judul Perancangan Dan Pembuatan Checking Fixture untuk Pengecekan Kerataan Body Blade Saw di PT. Yamaha Motor Parts Manufacturing Indonesia.
Pada karya tulis ini akan dibahas tentang pembuatan Checking Fixture untuk Pengecekan Kerataan Body Blade Saw. Proses pembuatan Checking Fixture terdiri dari beberapa tahapan, yaitu merancang atau membuat rancangan atau design Checking Fixture, merencanakan proses pembuatan, melakukan tahapan proses pembuatan sesuai rencana pengerjaan, melakukan proses perakitan, trial, serta estimasi waktu pengerjaan dan biaya pembuatan. Tahapan tersebut dilakukan agar proses pembuatan terlaksana dengan baik dan fungsi Checking Fixture yang dibuat dapat tercapai sesuai standar
Tidak tersedia versi lain