Printed
Modifikasi Mesin Injection Moulding Toshiba 80 Ton Satu Core Menjadi Dua Core
Perkembangan industri sangat tergantung pada kemampuan industri untuk mengembangkan teknologi. Dengan meningkatnya persaingan industri maka efisiensi produksi umumnya dianggap sebagai kunci sukses, begitu juga di bidang industri manufaktur.
Pembuatan komponen kaki boneka barbie menggunakan sistem injection, yang dilakukan di mesin injection moulding. Untuk komponen kaki ini terdapat hal yang berbeda dari komponen yang lainnya, kaki boneka barbie ini dapat ditekuk karena mempunyai komponen tambahan yaitu bempa kerangka kaki yang terbuat dari plastik. Untuk proses injection komponen boneka barbie yang banyak menyita waktu adalah pembuatan kaki barbie yang bisa ditekuk. Dalam proses ini mesin harus berjalan dengan kondisi semi-automatic karena operator hams. meJDasang kerangka kaki pada core sebelum proses injection dan mengambil kaki pada core setelah proses injection. Untuk proses ini mesin hams menunggu operator menyelesaikan tugasnya sehingga hal tersebut dihitung sebagai cycle time, pada akhimya produksi kurang efektif dan hasil yang dicapai kurang cukup untuk memenuhi kebutuhan proses perakitan boneka barbie. Dimana target pemsahaan untuk produksi boneka dalam satu bulan kurang lebih mencapai 900 ribu boneka.
Untuk mengatasi hal itu, maka dibuat modifikasi mesin injection moulding, yang berfungsi meningkatkan produktifitas dan efisiensi penggunaan mesin. Dengan menambahkan plate besi yang di pasang pada clamping unit mesin injection moulding untuk membawa dua buah core yang sarna dan bekerja secara bergantian. Untuk pergerakkannya diatur oleh motor induksi dengan inverter serta menggunakan PLC untuk pengontrolan secara keseluruhan dalam modifikasi ini.
Dengan adanya sistem dua core ini kapasitas produksi meningkat dua kali lipat, cycle time tidak lagi bergantung pada operator, sehingga waktu untuk produksi menjadi lebih cepat dan kapasitas yang ditargetkan dapat terpenuhi.
Tidak tersedia versi lain